Senin, 19 Oktober 2015

Penjualan Batik Bangkalan

khas-madura com
Bangkalan adalah sebuah wilayah yang memiliki lokasi yang cukup dekat dengan kota Surabaya. Kota ini dapat kita jumpai setelah kita menyeberangi jembatan Suramadu. Lokasi nya sangat mendukung untuk perdagangan karena ini adalah wilayah yang ada pertama kali setelah Jembatan Suramadu. Berbagai tempat souvenir dan juga penjualan oleh-oleh dapat kita jumpai di daerah ini. Selain itu di daerah Bangkalan ini juga dapat kita jumpai beberapa toko yang menjual batik. Beberapa tempat yang menjual baju batik di lokasi ini diantaranya adalah Pasar Ki Lemah Duwur Bangkalan. Pasar ini dapat kita temui terletak di jalan ring road kota Bangkalan dan berjarak sekitar kurang lebih enam kilometer dan simpang Suramadu. Dalam pasar ini kita akan dapat menemui banyak pedagang yang menjual berbagai macam kain dan baju batik dengan harga yang sangat bervariasi. Harga kain dan baju batik di pasar ini dapat kita tebus dengan uang mulai dari harga empat puluh ribu rupiah hingga harga dua juta rupiah. Para pedagang di pasar ini cukup ramah dan akan menjelaskan kepada kita mengenai motif batik, teknik pembuatan batik dan dari mana asal batik tersebut dibuat. Selain itu jika kita berkunjung ke wilayah Tanjung Bumi di daerah Bangkalan ini maka kita akan dapat menemui langsung para seniman baju batik di daerah ini. Lokasi ini merupakan sebuah wilayah yang terletak sekitar empat puluh enam kilometer dari kota Bangkalan dan di lokasi ini cukup banyak para pembuat baju batik. untuk dapat membeli batik di daerah ini kita dapat menuju ke pasar Tanjung Bumi dan terdapat beberapa toko baik itu toko besar maupun toko kecil yang menjual berbagai macam baju batik dengan motif dan desain asli daerah ini. Selain itu ada juga kampung batik desa Paseseh yang merupakan kampung tempat pembuatan batik dan juga penjualan batik. Kampung batik dibuat sebagai suatu lokasi wisata batik di daerah ini. Jika kita berkunjung ke wilayah ini kita dapat melihat proses pembuatan batik yang dibuat oleh para seniman batik di kota ini dan juga dapat membeli batik tulis dengan tanpa keraguan karena di lokasi ini merupakan tempat pembuatan batik tulis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar